Iseng-iseng aku melihat cara membuat kue salah satu kue favorit saat ulang tahun aku hehehehhe, yaa namanya Kue Rainbow Cake. Istriku yang selalu membuat ini dalam setiap Ultah hehehe so sweet yaa, Apa aja sih bahan dan cara membuatnya ? Tapi sebelum itu colek dulu si chef Tante dyah dan Istriku pastinya sekalian buat promosi. Dia jagonya dalam bikin kue tart tuh mungkin sobat bisa pesen. Diantar pula kerumah hahahaha becanda ya tante Dyah. Oke kita review ya apa itu Rainbow Cake.
Rainbow Cake atau Kue Pelangi adalah salah satu kue lezat dan nikmat yang bisa sobat buat sebagai sajian special untuk keluarga tercinta. Bentuknya yang indah dengan warna-warni menyerupai Pelangi memberikan kesan indah apalagi dengan rasanya yang lezat menggugah selera.
Cara membuatnya pun mudah saja kok, bahan-bahanya juga bisa sobat temukan dengan mudah di daerah tempat tinggal sobat. Kue ini juga bisa dijadikan peluang usaha, bisa sobat jual kepada tetangga atau titip ke warung-warung.
Bahan-bahan
- Tepung terigu 150 gr
- Mentega yang sudah dilelehkan 100gr
- Gula pasir 100gr
- 3 buah kuning telur
- Susu bubuk 15 gr
- 7 buah putih telur
- 1 sdt emulsifier/TBM
- 1/4 sdt garam
- Pewarna makanan pelangi (merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, ungu)
Bahan Olesan Kue
- Butter Cream putih atau whip cream
- Meises warna-warni, permen warna-warni atau sesuai selera.
Cara membuat kue Rainbow Cake
- Kocok telur lalu masukan garam, gula pasir dan emulsifier kedalam mixer hinggga mengambang.
- Masukan tepung terigu dan bubuk yang sudah di ayak lembut terlebih dahulu. tambahkan mentega sambil aduk-aduk.
- setelah itu, bagi adonan dalam 6 bagian dalam wadah terpisah-pisah lalu beri warna makanan yang berbeda.
- tuang adonan dalam sebuah loyang bulat berdiameter 22 cm yang sudah terlebih dahulu diolesi dengan mentega. Panggang dalam suhu 180 derajat celcius selama kurang lebih 30 menit atau hingga matang.
- lakukan hingga ke enam adonan selesai
- kue rainbow disusun sesuai selera
- kue dilapiskan dengan butter cream atau whip cream, supaya lebih cantik bisa ditambahkan meises warna-warni.
- angka dan sajikan
Mudah bukan bisa dibuat dalam waktu relatif singkat, cocok nih sobat buat weekend. Semoga bermanfaat.
Komentar
Posting Komentar